Saturday, April 26, 2025
home_banner_first
TEBING TINGGI

Warga Tebing Tinggi Minta Jalan Rusak Diperbaiki

journalist-avatar-top
Rabu, 5 Juni 2024 20.17
warga_tebing_tinggi_minta_jalan_rusak_diperbaiki

warga tebing tinggi minta jalan rusak diperbaiki

news_banner

Tebing Tinggi, MISTAR.ID

Situasi arus lalu lintas di Ruas Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Prof.H.M Yamin Kota Tebing Tinggi tetapnya di atas jembatan Sei Padang A, terpantau ramai lancar.

Terkait adanya ruas Jalan retak Warga minta diperbaiki dan tindak tegas dugaan pembuangan limbah yang mengakibatkan ikan mabuk di Kawasan Jembatan Sei Padang, Kota Tebing Tinggi, Rabu (5/6/24).

Menjelang lebaran Idul Adha 1445 Hijriah, arus lalu lintas di Ruas Jalan Prof HM Yamin belum mengalami peningkatan volume kenderaan dan ramai lancar.

Baca juga : 3 Rumah di Tebing Tinggi Rusak Diterjang Puting Beliung

Hulu hilir kendaraan tampak berjalan normal di kawasan jembatan Sei Padang A. Kendati demikian ruas jalan jembatan Sei Padang A yang diketahui baru-baru ini mendapat perbaikan kini terlihat sudah mengalami keretakan-keretakan.

Salah seorang warga setempat menuturkan volume kenderaan meningkat di ruas jalan Jembatan Sei Padang A, biasanya mengalami peningkatan bila hari Minggu dan hari Senin tiba.

“Kalau peningkatan volume kendaraan di atas jembatan Sei Padang A, sering terjadi di Hari Minggu dan Hari Senin dan hari-hari besar sewa pun kadang ramai duduk,” ujar Wardi, kepada mistar.id, Rabu (5/6/24) sore di sisi jalan.

REPORTER: